Saya berinteraksi dengan laptop dalam intensitas yang lumayan untuk pekerjaan dan amanah sehari2. Alhamdulillah, saya bersyukur. Ada satu kendala, yaitu pedih di mata sering saya rasakan ketika terlalu lama menatap layar laptop. Sampai suatu ketika, rekan senior saya memberi hadiah kacamata anti radiasi uv, kateluo mereknya. Kacamata ini sangat mengurangi efek panas dan perih di mata.
Beliau cerita bahwa kacamata ini menepis sinar ultra violet (biru) agar tidak masuk ke mata. Saya teringat pelajaran fisika kelas 3 SMA bahwa sinar biru memiliki frekuensi tinggi, dan frekuensi tinggi artinya berenergi tinggi (E = h.f). Artinya, ketika sinar biru tidak masuk ke mata, mata terhindar dari terpaan foton berenergi tinggi dari sinar biru, sehingga beban mata jauh lebih ringan.
Setelah beberapa lama mengenakan kacamata ini, saya membaca timeline rekan saya terkait problem yang sama. Namun, solusi yang ia tawarkan adalah software, f.lux namannya. Software ini mengatur pancaran layar laptop sesuai jam harian. Ketika malam, f.lux menghilangkan sinar biru dan hijau dari layar, sehingga warna layar agak kemerahan. Memang, tampilan warna menjadi tidak sesuai kondisi ideal, namun hal ini mengurangi beban mata. Bila sedang bekerja dengan membutuhkan warna asli, software ini dapat dinon-aktifkan sejenak. Pengembang software ini menyatakan bahwa paparan sinar biru di malam hari dapat menurunkan kualitas tidur, sehingga software ini dapat menjadi solusi. Saya coba dan efeknya lumayan. Siapa saja yang tertarik dapat unduh gratis di https://justgetflux.com/
The experimental research suggests that an average person reading on a tablet for a couple hours before bed may find that their sleep is delayed by about an hour. Clearly, the details are complicated, but that's why we get to cite so many very interesting papers. [quote]
Ada juga software untuk Android, namanya Twilight, mekanismenya seperti f.lux. Silakan unduh di Play Store https://play.google.com/store/apps/details?id=com.urbandroid.lux
Sekian. Mudah2an bermanfaat.
No comments:
Post a Comment