Saturday, December 27, 2014

Mendahulukan Maf’ul

Bismillah. Sampai di ayat ke lima surat al-Fatihah.

clip_image002

“hanya kepada Engkau kami mengabdi dan hanya kepada Engkau kami memohon pertolongan”

Dari mana kata ‘hanya’ itu berasal?

Imam az-Zamakhsyari, dalam tafsir al-Kassyaf, menuliskan

clip_image004

“mendahulukan maf’ul (objek) itu untuk menyatakan maksud pengkhususan”

image

Idealnya, satu kalimat dalam bahasa Arab tersusun dalam pola: fi’il – fa’il – maf’ul atau predikat – subjek – objek. Mendahulukan objek mengisyaratkan makna pengkhususan dan urgensi dari objek tersebut. Maka, lafadz di atas diartikan dengan “kami mengabdi hanya kepada Engkau”.

Referensi

Tafsi al-Kassyaf, Imam az-Zamakhsyari, juz 1, hal. 117-118

No comments:

Post a Comment