“Kebanyakan Manusia hanya mengikuti Prasangka, padahal Prasangka itu sedikitpun tidak dapat disebut sebagai Kebenaran”
Suatu ketika, adik saya menanyakan cara mengonversi paparan presentasi (ppt) ke format video cd (VCD) agar dapat dijalankan melalui vcd player. Saya tidak tahu, kemudian saya cari. Ringkasnya, PowerPoint versi 2010 telah mendukung fitur konversi ke video, sehingga tidak perlu lagi software konverter. PowerPoint versi 2007 ke bawah belum menyediakan fitur ini, sehingga perlu software konverter.
Caranya:
Langkah 1
Buat file paparan Anda dengan PowerPoint 2010
Langkah 2
Klik ‘File’ pada Ribbon, kemudian pilih ‘Save & Send’. Pilih ‘Create a Video’
Langkah 3
Atur durasi waktu (detik) tampil untuk tiap slide pada ‘Seconds to spend on each slide:’. Kemudian klik tombol ‘Create a Video’
Langkah 4
Konversi file .wmv ke format VCD seperti .mpg dengan menggunakan software konverter seperti Emicsoft
Langkah 5
Burn file hasil konversi ke CD
Rujukan dalam bahasa Inggris:
http://smallbusiness.chron.com/convert-powerpoint-vcd-41853.html
Sekian, Segala Puji Milik Tuhan Semesta Alam
'ur welcome sister
ReplyDelete